Menghapus Cache pada HP Android

 

Cache adalah file yang dibuat untuk menyimpan data sementara dari aplikasi ataupun website. Fungsi utama dari cache untuk mempercepat loading dari sebuah halaman web atau mempercepat performa suatu aplikasi. Dengan adanya cache,  browser tidak perlu lagi mengunduh data dari website yang pernah diakses sehingga proses loading akan bertambah cepat. Hal serupa juga berlaku untuk aplikasi dan game Android yang sering menaruh data di cache untuk meningkatkan performa.

Meskipun memiliki banyak kelebihan, namun adanya cache juga terkadang menimbulkan kerugian. Berbagai file cache tersebut tersimpan di memori sehingga semakin banyak cache, maka semakin banyak pula kapasitas memori yang digunakan. Meskipun berbagai aplikasi dan browser secara otomatis akan menghapus cache tersebut dalam jangka waktu tertentu, namun terkadang sering ada masalah yang membuat tidak bisa terhapus secara otomatis. 

Berikut adalah cara menghapus cache pada HP Android

1. Menghapus Cache pada 1 Aplikasi

Menghapus cache dari sebuah aplikasi sangat cocok jika memiliki sebuah aplikasi yang sering bermasalah. Menghapus cache dengan cara ini juga tidak akan menghapus cache dari aplikasi lain yang berjalan normal. 

1.1. Buka menu Settings , tap Apps ( Aplication Manager ).



1.2. Pilih aplikasi yang ingin dihapus cache-nya. Contoh MX Player :


 
1.3. Pilih storage ( menggunakan Realme ), maka akan muncul :


1.4. Tap Clear cache untuk menghapus.




2. Menghapus Cache All Aplikasi

Jika Android mulai terasa lemot namun tidak tahu aplikasi apa yang menyebabkannya, maka dapat menghapus semua cache dari semua aplikasi secara sekaligus. ( cara ini hanya dapat dilakukan OS Android 4.2 Jelly Bean ke atas )

2.1. Buka Settings, kemudian pilih Additonal Settings.

2.2. Pilih Storage.


2.3. Setelah itu, pilih "Clean Storage". Kemudian pilih "Safe to Clean".


2.4. Maka akan muncul opsi untuk menghapus cache. Ada juga opsi untuk menghapus APK. Kemudian pilih "Clear".