Android Games - II [ Soccer ]

 


Berikut adalah daftar games Soccer di Android :

1. World Soccer League : Link Download

World Soccer League adalah game sepakbola buatan Mobrix ini memiliki 60 tim nasional, 600 clup dan 2000 pemain yang bisa dipilih sesuka hati. Game ini masuk dalam jajaran game game sepakbola paling fenomenal di tahun 2016. Dalam permainan, bisa memilih 4 mode.


2. Head Soccer – World Football : Link Download

Head Soccer – World Football memungkinkan sebagai pemain melakukan sepakbola satu lawan satu. Tugas hanya satu, memasukkan bola sebanyak mungkin ke gawang lawan. Disini bisa memasukkan bola dengan beberapa kemampuan yang dimiliki. Mulai dari menggunakan Power Up, Sprint, Header dan lain sebagainya. Pokoknya yang penting bola menjebol gawang lawan. Meski terdengar menghibur, game ini memiliki sejumlah kekurangan. Terutama terkait dengan banyak iklan. Juga masih ada banyak bug yang ditemukan dalam permainan. kontrol pemain juga kurang sensitif. 


3. Championship Manager 17 : Link Download

Championship manager 17 adalah game telah didukung dengan lebih dari 450 club, 14 negara dan 25 Liga terbesar di dunia.


4. Dream League Soccer  : Link Download

Dream League Soccer dilihat segi rating di Google play store merupakan salah satu game sepakbola dengan rating tertinggi. Pada awal permainan, akan diminta untuk mengikuti bursa transfer agar bisa mendapatkan pemain impian. juga ada simulasi pertandingan agar terbiasa sebelum benar-benar terjun ke pertandingan yang sebenarnya. Kontrol pemain dalam Dream League Soccer bisa dibilang menjadi salah satu yang paling mudah.


5. Dream Eleven: La Liga : Link Download

Jika suka dengan klub-klub bola la liga dan ingin menjadi seorang manager dari salah satu klub terkenal di sana maka game Dream Eleven: La Liga cocok.  Di awal permainan akan diminta untuk memilih salah satu klub la liga. Lalu menentukan pemain pilihan. sebelum terjun ke lapangan, harus menyusun strategi secara matang untuk memenangkan game. 


6. PES 2017 : Link Download

Pro Evolution Soccer di kenal dengan nama PES. Game ini sudah sampai ke series tahun 2017. Ia menjadi pesaing utama Fifa 16. Di belahan dunia manapun, game ini cukup populer. Terutama di Indonesia. Dibanding dengan versi sebelumnya, versi Pes 2017 memiliki sistem kontrol yang jauh lebih baik. Terutama berkat kehadiran fitur reality control yang memungkinkan para pemain memainkan game seperti bermain sepakbola secara langsung.


7. FTS 2015 : Link Download

First Touch Soccer dikenal dengan nama FTS 2015. Secara game play, game ini tidak jauh beda dengan fifa 17 maupun Pes 2017. Hanya saja, karena telah lama tidak di update maka di dalam game ada  banyak sekali bug. Juga sistem kontrol pemain yang cukup sulit dikendalikan. Terkadang beberapa pemain game juga menemukan masalah saat bermain game.


8. Pes Club Manager : Link Download

Pes Club Manager menuntut pemain game sebagai pelatih sebuah klub sepak bola. Pemain game bisa memilih klub kesayanganya untuk dimainkan atau membentuk klub impian sendiri. Pemain game, dituntun sebagai seorang manager klub. Membentuk tim sendiri, membuat strategi dan juga menggerakkan permainan di lapangan. Bahkan ketika terjadi pertandingan, pemain game bisa megatur secara langsung permainan apakah ingin menyerang atau bertahan.Game ini didukung dengan lisensi lebih dari 5000 pemain, sehingga tampilan para pemain terlihat begitu mirip dengan aslinya. Yang lebih menarik, bahkan bisa menonton pertandingan secara langsung, sehingga tak salah jika game ini telah dimainkan oleh jutaan penggemar sepakbola.


9. Top Eleven – Manajer Sepakbola : Link Download

Jika ingin menjadi seorang manager sepakbola secara virtual bisa mencoba memainkan game Top Eleven – Manajer Sepakbola. Dalam game ini, akan memulai permainan dengan mengelola sebuah tim mulai dari tahap training hingga menghadapi pertandingan. Termasuk bisa melakukan rekkrutmen pemain dalam bursa transfer.Top Eleven – Manajer Sepakbola selain ada dalam platform android, game juga ada dalam platform iOS.


10. FIFA 16 Soccer : Link Download

FIFA 16 merupakan game terbaru muka lama. Ia hanya melakukan update nama tiap tahun. Meski demikian, game terbaru di franchise FIFA ini tetap menjadi salah satu game sepak bola terbaik untuk android. Fifa 16 menggabungkan elemen pengumpulan kartu bersama dengan permainan sepak bola. Jadi untuk membangun sebuah tim, pemain harus mengumpulkan kartu terlebih dahulu.

Meski tidak lagi mendukung untuk dimainkan pada perangkat smartphone OS android edisi lama, game ini nyatanya menjadi game paling lengkap saat ini. Terutama soal daftar nama pemain sepakbola. Ada lebih dari 10000 pemain dengan lebih dari 500 klub sepak bola seluruh dunia.


11. Soccer star 2017 World Legend : Link Download

Soccer star 2017 World Legend merupakan game buatan Genera Games juga bisa menjadi pilihan tepat bagi pecinta sepakbola. Terutama karena game ini memiliki ukuran file 89MB. Meski kecil, game telah didukung dengan grafis 3D super keren.


12. Ultimate soccer : Link Download

Apabila ingin memainkan game sepakbola dengan jumlah pemain yang banyak, game Ultimate soccer bisa jadi pilihan tepat. Ada lebih dari 1000 pemain yang dapat dipilih. Meski terlihat sederhana, sebenarnya telah di dukung dengan grafis 3D. 


13. Score! Hero : Link Download

Score! Hero merupakan games dari pembuat game time First Touch. Dimana dalam game Score! Hero, bakal memainkan game dengan 440 lavel permainan lebih. setiap memenangkan permainan, bakal mendapatkan hadiah dan menu menarik lain. 


14. Real Football 2016 : Link Download

Real Football 2016 merupakan game sepakbola yang mengusung desain sangat menarik. Dimana para pemain sepakbola terlihat layaknya seperti pemain sungguhan. Dan sebagaimana game-game sepakbola lainya, dalam setiap pertandingan bisa memainkan banyak peran. Bisa menjadi pemain bertahan, jendral lapangan tengah hingga ujung tombak pencetak gol. Game yang dikembangkan oleh pengembang game kenamaan Gameloft ini memiliki sistem kontrol yang halus dan enak untuk memainkan setiap pertandingan. Hanya saja untuk dapat memainkan game dengan sempurna, harus di dukung dengan ponsel berkualitas baik.