Setting Akses Internet Pada Jam Tertentu di Mikrotik

 


Berikut adalah cara melakukan setting mikrotik untuk membatasi akses internet :

1. Buka Winbox, login user dan password mikrotik.


2. Pilih menu IP – Firewall, pada tab Filter Rules terdapat pc yang sudah dibatasi internet dalam keadaan on ( on/off terletak pada tulisan menjadi hitam/abu-abu. )  Untuk Fungsi disable/enable secara manual tinggal dipilih komputer yang sudah di setting di Filter Firewall, kemudian klik tanda silang(X) disable, tanda Centang (√).


3. Agar bisa secara otomatis disable/enable, gunakan script .

3.1. Script Disable :

/ip firewall filter disable numbers=0

/ip firewall filter disable numbers=1

bisa juga menggunakan script dibawah :

/ip firewall filter disable numbers=0,1


3.2. Script Enable :

/ip firewall filter enable numbers=0

/ip firewall filter enable numbers=1

bisa juga menggunakan script dibawah :

/ip firewall filter enable numbers=0,1


Keterangan :

  • /ip firewall filter = script menuju menu ip – firewall – Filter Rules di winbox.
  • disable = menonaktifkan fungsi/settingan.
  • numbers=0,1.... = adalah nomer urut dari List Filter Rules di winbox.


6. Setelah itu melakukan penjadwalan otomatis 

6.1. Pada Winbox pilih menu System –-> Scheduler, klik tambah ( icon +).

6.2. Kemudian buat settingan jadwal disable dan enable , isikan informasi yang ingin dilakukan, selanjutnya klik OK


Keterangan :

  • Name : nama jadwal 
  • Start Date : Tanggal mulai dijalankan
  • Start Time : Waktu mulai dijalankan
  • Interval : Setiap berapa waktu untuk menjalankan,
  • On Event : Masukkan script yang dibutuhkan
  • Policy : Tergantung kebutuhan, tapi biasanya dicentang semua
  • Run Count : Penghitung proses yang sudah dijalankan
  • Next Run : Informasi menjalankan proses pada tanggal dan jam selanjutnya