Install OnlyOffice di Windows

 

Software office suite yaitu OnlyOffice  dikembangkan oleh Ascensio System SIA. Sebuah perusahaan yang mempunyai kantor pusat di kota yang sama dengan MikroTik. Perusahaan komputer di negara pecahan Uni Sovyet ini lebih familiar dengan nama MikroTik  merupakan perusahaan hardware dan software yang ada di kota tersebut. Produk yang terkenal salah satunya router; terdiri atas RouterOS dan RouterBoard.

Software OnlyOffice tersedia secara online maupun offline. OnlyOffice Desktop merupakan versi offline. Versi ini mendukung banyak sistem operasi. Sehingga bisa dipasang pada komputer Windows, macOS maupun GNU/Linux. Bahkan versi mobile sudah mendukung Android, iOS dan iPadOS.

Langkah - langkah Install OnlyOffice

Aplikasi office-suite ini support sistem operasi Windows tapi OnlyOffice tidak tersedia di Microsoft Store. Oleh sebab itu, untuk melakukan install langkah seperti berikut in : 

1. Kunjungi situs web onlyoffice.

2. Scroll ke bawah hingga bagian "Get free desktop and mobile apps", kemudian pilih "For Windows" karena kita akan memasang aplikasi ini di OS Windows.

3. Kemudian akan ditampilkan windows versi yang akan digunakan, seperti Windows XP, Windows 7, Windows Vista, Windows 8 atau Windows 10. Sesuaikan dengan versi yang digunakan pada PC/laptop, Windows versi 64 bit (x64) atau 32 bit (x86).  Pada tutor ini menggunakan Windows 10 versi 64 bit. Oleh karena itu download dengan klik x64 pada bagian For Windows 10 / 8.1 / 8 / 7.



4. Setelah selesai mengunduh 2x klik file tersebut. Jika ada pemberitahuan dari "User Account Control" yang berisi tulisan:"Do you want to allow this app to make changes to your device? ONLYOFFICE Desktop Editors Setup. Verified publisher: Ascensio System SIA. File origin: Hard drive on this computer. Show more details". Silahkan klik "YES". Proses pemasangan aplikasi segera dimulai, silahkan lanjut memilih bahasa yang digunakan selama instalasi dan klik OK.

5. Klik Next.

6. Pilih radio button "I accept the agreement" lanjut dengan klik Next.

7. Klik Next.

8. Klik Next.

9. Klik Next.

10. Klik Install.

11. Pemasangan aplikasi selesai silahkan klik Finish.

12. Tampilan OnlyOffice


Tampilan excel

Tampilan Word

Tampilan Powerpoint

Jika ingin menghapusnya, bisa dilakukan dengan cara : klik icon Windows > Settings > Apps > ONLYOFFICE Desktop Editors 6.4 > Uninstall > Uninstall. Lalu ikuti perintah selanjutnya sampai selesai..