WPS Office adalah sebuah paket aplikasi perkantoran untuk Microsoft Windows, Linux, iOS, dan Android OS, yang dikembangkan oleh pengembang perangkat lunak dari Tiongkok yang berbasis di Zhuhai, yaitu Kingsoft
WPS office terdiri dari WPS Writer, WPS Spreadsheets, dan WPS Presentation, yang diper-untuk-an untuk memenuhi kebutuhan kantor. WPS Office dapat dijalankan di multiplatform ( Windows, Linux, Android, OS Mac ). WPS Office memiliki kemiripan hampir sama dengan Microsoft Office, hal ini menjadikan pengguna yang biasa memakai Microsoft Office tidak mengalami kesulitan dalam pemakaiannya.
WPS Office terdiri 2 versi : WPS Office free yaitu ada iklan saat membuka aplikasi, sedangkan WPS office berbayar tidak ada iklan dan tentu ada kelebihan lain pada versi berbayar. WPS Office memiliki 2 pilihan yaitu 32bit dan 64bit. oleh karna itu sebelum mendownload, cek sistem operasi linux apakah menggunakan 32bit atau 64bit karena file instalasi keduanya berbeda.
Penggunaan intalasi 32bit adalah selalu berakhiran nama i386 dan sedangkan 64bit berakhiran nama amd64.
Install WPS Office :
- Download situs WPS Office, setelah masuk ke website WPS Office, download Deb Package.
- Buka package .deb WPS Office.
- Lalu muncul dialog Package Installer, klik install package.
- Masukan password, lalu klik Authenticate.
- Instalasi wps office akan berlangsung.
- Setelah proses instalasi berhasil maka ditampilkan dialog seperti gambar dibawah ini, yang mempunyai tombol reinstall package, klik button x untuk close.
- Setelah selesai installasi WPS Office, untuk menjalakan pilih program office / WPS, dan jika ingin membuat icon ke desktop, klik kanan mouse dan pilih add to desktop.